-
Butuh saran setelah komitmen
Dear Coach @joseaditya
Izin mau menanyakan coach. Saya sudah menerapkan saran2 ketika masa2 PDKT dan berhasil dan saat ini saya sudah menjalin komitmen dengan seorang Pria, yang mana usia komitmen kami baru 4 hari coach. Namun tiba tiba ditengah perjalanan kami, saya mengalami kendala yaitu dia mendapat proyek diusaha/bisnis yang dia bangun yang mana itu mengharuskan dia untuk fokus dan memberikan effort penuh pada pekerjaannya.
Tetapi selama masa sibuknya dia, kami menjadi renggang. Hal yang biasa kami lakukan (chat dan telpon) menjadi diam dan hening. Bahkan selama 1 minggu kami hanya berkomunikasi 3 hari. Saya sudah mencoba untuk memberikan support dan dia hanya menjawab dengan singkat. saya berikan tenggang waktu selama 3 hari untuk tidak berkomunikasi dengan dia agar dia menyelesaikan tugasnya, dan dihari keempat saya mencoba untuk berkomunikasi lagi dengan dia tetapi belum mendapatkan respon. Sebelumnya (hari H ketika kami bersepakat untuk menjalin komitmen) kami sudah saling menginfokan hal2 apa saja yang menjadi titik keberatan kami dan hal hal mendetail lainnya dan kami sudah saling menyepekati itu (salah satunya adalah memahami kesibukan masing2).Saya memang mengatakan bahwa saya memahami kesibukannya, tetapi itu tidak berarti kita menjadi tidak berkomunikasi sama sekali. Ketika saya mendapat tugas ke luar kotapun saya menyempatkan untuk memberi kabar ke dia. Namun ketika tugas saya selesai dan saya akan kembali pulang, saya mencoba berpamitan dengannya dan belum mendapatkan respon hingga 24 jam.
Mohon pencerahannya coach @joseaditya kira2 apa yang harus saya perbuat dan lakukan ?
Log in to reply.